Resep Oseng Kulit Mlinjo Pedas Mantap
Bahan-bahan:
- 1 bungkus kulit melinjo , potong jadi dua
- 100 gr teri (optional)
- 2 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 2 buah cabai merah, iris tipis
- 5 buah cabai rawit, potong-potong
- 1 lembar daun salam
- 1 sdm saus tiram
- garam dan gula secukupnya
- minyak secukupnya
Cara membuat:
- Rebus kulit melinjo agar hilang getah dan kotorannya, rebus kurang lebih 10 menit hingga empuk. Tiriskan.
- Tumis bawang putih dan bawang merah. Masukkan daun salam dan cabai. Tumis hingga harum. Masukkan teri dan tumis lagi.
- Masukkan kulit melinjo, saus tiram, garam dan gula secukupnya. Tuang sedikit air jika terlalu kering. Tumis hingga bumbu meresap dan sedap.
Posting Komentar untuk " Resep Oseng Kulit Mlinjo Pedas Mantap"